UPDATE: PHOTOGRAPHY CONTEST



DESKRIPSI UMUM
STAN ART FESTIVAL // PHOTOGRAPHY CONTEST merupakan salah satu cabang yang diperlombakan dalam rangkaian acara STAN ART FESTIVAL 2012. Kompetisi ini diadakan untuk menyalurkan minat individu di bidang fotografi sehingga mampu memotivasi untuk menghasilkan karya yang kreatif dan artistik.

KEPESERTAAN

  1. Perlombaan ini dapat diikuti oleh pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Perlombaan bersifat individu.

KRITERIA TEKNIS

  1. Tema foto adalah “FREE YOUR SOUL” yang merupakan tema STAN ART FESTIVAL dimana peserta bebas berekspresi dan berkreasi dalam karya fotografinya, tanpa adanya batasan.
  2. Foto dapat diambil menggunakan digital camera / pocket camera maupun kamera SLR/DSLR. Tidak diperkenankan menggunakan kamera handphone.
  3. Foto dicetak dengan ukuran 11R (bukan 11R plus).
  4. Editing foto masih dapat ditoleransi selama tidak berlebihan menurut penilaian dewan juri.
  5. Foto dilarang mengandung unsur pornografi, SARA maupun yang melanggar kesopanan dan hukum yang berlaku.
  6. Foto yang dikirimkan untuk kompetisi ini merupakan karya original. Selain itu, bukan termasuk foto yang sudah pernah digunakan untuk kompetisi lain, maupun terikat kontrak dengan instansi tertentu.
  7. Peserta maksimal mengirim 2 (dua) foto ukuran 11R yang dikirim melalui pos dengan menyertakan juga softcopy foto dalam CD (format .jpeg), 2 (dua) lembar foto peserta ukuran 3x4 berwarna, 1 (satu) lembar fotokopi kartu identitas, 1 (satu) fotokopi bukti transfer biaya pendaftaran, serta detail foto (judul, narasi tentang foto tersebut, spesifikasi kamera, lensa, dan lokasi pengambilan gambar).
  8. Peserta mengirimkan hasil karya dan kelengkapan di atas ke JL. Teraso D6/16 Perum. Pondok Jaya, Bintaro, Tangerang Selatan 15225.

PENILAIAN
Unsur penilaian Photography Contest meliputi:

  1. Kesesuaian hasil karya dengan tema kompetisi.
  2. Teknik pengambilan dan sudut pandang hasil karya.
  3. Originalitas, kreatifitas dan sisi artistik hasil karya.

Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
Penilaian murni dari juri yang ditunjuk oleh panitia juga diawasi panitia dan tidak ada campur tangan pihak lain.

WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Bagi 25 (dua puluh lima) foto terbaik akan dipamerkan pada Artspace Gallery STAN ART FESTIVAL pada
Tanggal : Minggu, 26 Mei 2012
Waktu : 13.00 s.d selesai
Lokasi : Student Centre, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.



SYARAT DAN KETENTUAN PENDAFTARAN
  1. STAN ART FESTIVAL // Photography Contest ini terbuka untuk pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia ataupun dapat juga diunduh di stanartfestival.blogspot.com dan stanartfest.tumblr.com dengan melampirkan (1.) Kartu Tanda Penduduk (bila ada), dan (2.) Kartu Tanda Pelajar atau Kartu Tanda Mahasiswa pada saat submit formulir lomba kepada panitia lewat email stanartfestival@gmail.com.
  3. Pendaftaran ditutup, Sabtu, 19 Mei 2012 pukul 00.00 WIB.
  4. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.50.000,00 via:

           Rekening STAN ART FESTIVAL: BANK MANDIRI 
           a.n. Rachmat Prasetyo Utomo
           136-00-0753095-6



NB:  Peserta yang telah mendaftar namun mengundurkan diri karena sesuatu hal, maka uang pendaftaran tidak akan dikembalikan sepenuhnya.


HADIAH LOMBA
Pemenang dari STAN ART FESTIVAL// Photography Contest ini akan memperoleh hadiah, antara lain:

           Juara 1 : IDR 500.000,- + Trophy
           Juara 2 : IDR 300.000,- + Trophy
           Juara 3 : IDR 200.000,- + Trophy


So, what are you waiting for? Be the part of STAN ART FESTIVAL and FREE YOUR SOUL! 

UPDATE: MURAL ART COMPETITION






DESKRIPSI UMUM
STAN ART FESTIVAL // Mural Art Competition merupakan ajang kompetisi pengembangan bakat, kreativitas dan minat anak muda dalam bidang seni grafis pada media tertentu yang menjunjung tinggi seni dan estetika.

KEPESERTAAN

  1. Perlombaan ini diikuti oleh pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Tiap grup terdiri dari maksimal 3 (tiga) orang (minimal 1 (satu) orang).
  3. Grup tidak diwajibkan berasal dari satu sekolah/universitas yang sama.

KRITERIA DAN TEKNIS UMUM

  1. Tema mural yang diusung adalah “FREE YOUR SOUL” yang merupakan tema STAN ART FESTIVAL dimana peserta bebas mengekspresikan gambar apapun pada media yang disediakan oleh panitia.
  2. Membayar biaya pendaftaran yang telah ditentukan (keterangan ada di akhir file ini).
  3. Pendaftaran dilakukan dengan cara mendownload dan mengisi formulir yang telah disiapkan panitia, dilanjutkan dengan melakukan transfer atau pembayaran uang pendaftaran ke nomor rekening yang telah ditentukan.
  4. Kuota peserta sebanyak 25 kelompok pendaftar pertama.
  5. Wajib menghadiri Technical Meeting, Minggu, 20 Mei 2012 yang nantinya akan dijelaskan teknis lomba seperti di bawah ini:

          1.) Setiap kelompok (atau perwakilan kelompok) yang sudah terdaftar diwajibkan untuk hadir pada
               saat Technical Meeting.
          2.) Pengambilan nomor urut peserta.
          3.) Panitia akan menjelaskan petunjuk umum perlombaan Mural Art ini.

PENILAIAN

  1. Unsur penilaian juri Mural Art Competition akan diumumkan pada saat Technical Meeting dilaksanakan.
  2. Penilaian murni dari juri yang ditunjuk oleh panitia juga diawasi panitia dan tidak ada campur tangan pihak lain.

PERALATAN 

  1. Media mural yang disiapkan adalah media triplek putih sebesar 1 (satu) x 2 (dua) meter.
  2. Peserta diwajibkan untuk membawa peralatannya sendiri, seperti cat, kuas dan alat-alat lainnya yang dibutuhkan peserta untuk menggambar mural nantinya.

TEKNIS LOMBA

  1. Mural bertemakan “FREE YOUR SOUL”.
  2. Mural yang dibuat adalah kreasi orisinil peserta dan belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis.
  3. Mural tidak boleh mengandung unsur yang menyinggung SARA.
  4. Peserta diwajibkan untuk menjaga kebersihan lingkungan selama lomba berlangsung (peralatan dan kebersihan menjadi tanggung jawab peserta).
  5. Penilaian berdasarkan keputusan juri dan voting pengunjung.
  6. Keputusan hasil akhir dari juri tidak dapat diganggu gugat.

RUNDOWN
1.  Briefing dan pengarahan peserta (pukul 13.15-13.30 WIB) alokasi waktu: 15 menit

  • Peserta diwajibkan untuk datang 15 menit sebelum acara dimulai.
  • Panitia memberikan pengarahan tentang perlombaan yang akan dilaksanakan (peraturan, lokasi, dll).
  • Kerugian akibat keterlambatan menjadi tanggung jawab peserta.

2.  Eksekusi lomba (pukul 13.30-17.30 WIB) alokasi waktu: 240 menit

  • Peserta dipersilahkan untuk mengambil media mural yang telah disediakan panitia.
  • Peserta menuju ke lokasi masing-masing yang telah ditentukan panitia.
  • Lokasi perlombaan dibagi menjadi 5 sektor di sekitar Student Center STAN.
  • Peserta diberikan waktu selama 4 jam untuk menyelesaikan mural.
  • Peserta diwajibkan untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
  • Panitia berjaga di sekitar lokasi perlombaan.
  • Tidak ada penambahan waktu bagi peserta yang terlambat.

3.  Penjurian (pukul 17.30-18.30 WIB) alokasi waktu: 60 menit

  • Setelah waktu habis, hasil karya peserta dikumpulkan dalam satu lokasi.
  • Peserta dipersilahkan untuk mempresentasikan konsep mural mereka kepada juri selama 2 menit.
  • Juri melakukan penilaian.

4.  Voting (pukul 19.00-20.00 WIB) alokasi waktu: 60 menit

  • Peserta diperkenankan untuk istirahat.
  • Pengunjung dipersilahkan untuk melakukan voting terhadap hasil kreasi peserta dengan cara memberikan kertas voting pada karya peserta.

5.  Penilaian (pukul 20.00-20.30 WIB) alokasi waktu: 30 menit

  • Panitia dan juri menghitung hasil akhir penilaian.
  • Persentase yang digunakan dalam penilaian, antara lain: 70% berdasarkan penilaian juri dan 30% berdasarkan hasil voting.

6.  Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah.

  • Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah akan dilakukan pada malam puncak STAN ART FESTIVAL sebelum penampilan dari Guest Star.

7. Penampilan pakaian saat lomba menunjukkan tatakrama seorang warga negara Indonesia secara umum, sopan, rapi, tidak beranting atau bertindik, tidak di cat dan tidak menggunakan aksesoris yang berlebihan.
8. Peserta tidak dalam keadaaan mabuk, merokok ataupun memakai narkoba.
9. Peserta yang membuat kericuhan saat pelaksanaan lomba dan tidak mematuhi ketentuan tersebut di atas, akan didiskualifikasi.

TEKNIS WAKTU 

  1. Waktu yang diberikan panitia kepada peserta untuk menyelesaikan mural adalah selama 4 (empat) jam.
  2. Tidak ada penambahan waktu bagi peserta yang terlambat.

WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan ini dalam pelaksanaannya, diatur sebagai berikut :

Technical meeting:
Tanggal : Minggu, 20 Mei 2012
Waktu : 10.00 s.d. selesai
Lokasi : Gedung I, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.


Lomba:
Tanggal : Minggu, 26 Mei 2012
Waktu : 13.00 s.d selesai
Lokasi : Student Centre, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.





SYARAT DAN KETENTUAN PENDAFTARAN
  1. STAN ART FESTIVAL // Mural Art Competition ini terbuka untuk pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia ataupun dapat juga diunduh di stanartfestival.blogspot.com dan stanartfest.tumblr.com dengan melampirkan (1.) Kartu Tanda Penduduk (bila ada), dan (2.) Kartu Tanda Pelajar atau Kartu Tanda Mahasiswa pada saat submit formulir lomba kepada panitia lewat email stanartfestival@gmail.com.
  3. Pendaftaran ditutup, Sabtu, 19 Mei 2012 pukul 00.00 WIB.
  4. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.100.000,00 via:

           Rekening STAN ART FESTIVAL: BANK MANDIRI 
           a.n. Rachmat Prasetyo Utomo
           136-00-0753095-6



NB:  Peserta yang telah mendaftar namun mengundurkan diri karena sesuatu hal, maka uang pendaftaran tidak akan dikembalikan sepenuhnya.


HADIAH LOMBA
Pemenang dari STAN ART FESTIVAL// Mural Art Competition ini akan memperoleh hadiah, antara lain:

           Juara 1 : IDR 700.000,- + Trophy
           Juara 2 : IDR 500.000,- + Trophy
           Juara 3 : IDR 300.000,- + Trophy


So, what are you waiting for? Be the part of STAN ART FESTIVAL and FREE YOUR SOUL! 

UPDATE: DANCE COMPETITION




DESKRIPSI UMUM
STAN ART FESTIVAL // Dance Competition merupakan ajang kompetisi pengembangan bakat, kreativitas dan minat anak muda di bidang seni gerak. Kompetisi dance ini merupakan salah satu cabang yang diperlombakan dalam rangkaian acara STAN ART FESTIVAL 2012. Kompetisi ini diadakan untuk menyalurkan minat individu di bidang seni gerak (dance) dan dapat menghasilkan karya yang kreatif dan artistik.


KEPESERTAAN

  1. Perlombaan ini diikuti oleh pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Dalam satu grup minimal terdiri dari 3 (tiga) orang dan maksimal 10 (sepuluh) orang.
  3. Tidak dilarang jika peserta menghendaki ingin menampilkan solo dance.
  4. Grup tidak diwajibkan berasal dari satu sekolah/universitas yang sama.

KRITERIA TEKNIS
Babak Audisi
Tahap audisi: Sabtu s.d. Minggu, 28-29 April 2012.
Tempat audisi akan diumumkan pada saat Technical Meeting.


Ketentuan

  1. Tema dance adalah “FREE YOUR SOUL” yang merupakan tema STAN ART FESTIVAL dimana peserta bebas mengekspresikan tarian menurut selera dan kemampuan peserta.
  2. Peserta diwajibkan membawa property masing masing.
  3. Masing – masing tim menyerahkan lagu yang akan dipergunakan pada saat menampilkan dance dalam bentuk CD.
  4. Tidak diperkenankan adanya pergantian anggota tim saat pelaksanaan lomba.
  5. Panitia tidak bertanggung jawab apabila CD yang telah diserahkan rusak ataupun format lagu tidak terbaca.
  6. Peserta dilarang meminjam properti apapun dari panitia.
  7. Kepastian properti yang akan dipergunakan HARUS dikonfirmasikan kepada panitia pada saat Technical Meeting.
  8. Dalam kompetisi ini, tidak ada pembatasan genre.
  9. Nama grup dance dan content dari dance peserta haruslah sopan, tidak berbau SARA, porno, dan asusila.

PENILAIAN
Unsur penilaian Dance Competition ini, terdiri dari :

  1. Performance / Skill.
  2. Aransemen dan Kreatifitas.
  3. Ketepatan Waktu.
  4. Aksi Panggung/Penguasaan Panggung.

NB: Penilaian murni dari juri yang ditunjuk oleh panitia juga diawasi panitia dan tidak ada campur tangan pihak lain.


PERALATAN DAN PROPERTY

  1. Masing – masing tim menyerahkan lagu yang akan dipergunakan pada saat menampilkan dance dalam bentuk CD.
  2. Peserta diwajibkan membawa property masing masing (sesuai kebutuhan masing-masing grup).

TEKNIS LOMBA

  1. Lagu pengiring dance yang digunakan, bebas.
  2. Peserta tampil berdasarkan nomor urut yang telah diperoleh saat Technical IMeeting.
  3. Panitia akan memberikan daftar urutan tampil peserta dengan asas pengaturan waktu efektif (timer).
  4. Waktu tersebut merupakan waktu bersih terhitung sejak persiapan.
  5. Peserta yang telah dipanggil namun belum ada, maka kesempatan tampil diberikan kepada kelompok urutan berikutnya.
  6. Apabila pada pemanggilan yang kedua peserta belum ada, maka giliran tampil akan diakhirkan dan peserta dianggap gugur.
  7. Grup dance yang tidak hadir tanpa konfirmasi selambat-lambatnya H-1, akan dieliminasi dan uang pendaftaran yang telah disetor tidak dapat diminta kembali.
  8. Penampilan pakaian saat lomba menunjukkan tatakrama seorang warga negara Indonesia secara umum, sopan dan tidak vulgar.
  9. Peserta tidak dalam keadaaan mabuk, merokok ataupun memakai narkoba.
  10. Peserta yang membuat kericuhan saat pelaksanaan lomba dan tidak mematuhi ketentuan tersebut di atas, akan didiskualifikasi.
  11. Apabila terjadi kerusakan (ringan maupun berat) pada properti yang telah disediakan, yang terjadi secara sengaja/tidak sengaja adalah menjadi tanggung jawab grup dance atau peserta tersebut.
  12. Kuota peserta dance competition ini hanya dibatasi hingga 50 tim.

PENALTY 
  1. Jika grup dance tidak standby dalam 10 menit maka akan di-diskualifikasi. 
  2. Jika property yang dibawa tidak wajar maka tidak akan diizinkan untuk digunakan diatas panggung.
  3. Jika grup dance, moshing berlebihan maka grup dance akan diberi peringatan 
  4. Jika peringatan dari panitia tidak dihiraukan maka grup dance akan di-diskualifikasi setelah tampil.
TEKNIS WAKTU

  1. Peserta WAJIB datang ke lokasi audisi, selambat-lambatnya 20 (dua puluh) menit sebelum giliran grup dance tersebut dimulai.
  2. Waktu yang diberikan untuk tiap grup dance adalah maksimal 10 (sepuluh) menit (termasuk persiapan).

WAKTU DAN PELAKSANAAN LOMBA
Kegiatan ini dalam pelaksanaannya, diatur sebagai berikut :
Technical meeting untuk Audisi :
Tanggal : Minggu, 15 April 2012
Waktu : 10.00 s.d. selesai
Lokasi : Gedung I, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.


Teknis yang disampaikan pada saat Technical Meeting:

  1. Ketentuan lagu pengiring setiap peserta grup dance mulai dari babak penyisihan hingga babak Grand Final.
  2. Ketentuan waktu peserta grup dance pada saat perform.
  3. Ketentuan properti yang dipakai.
  4. Ketentuan waktu hadir minimal peserta saat audisi dan Grand Final.
  5. Penentuan lagu yang akan dibawakan saat Grand Final.
  6. Sosialisasi peraturan umum dan sanksi yang berlaku selama acara STAN ART FESTIVAL // Dance Competition.
  7. Pemberitahuan kewajiban yang harus dilaksanakan saat Grand Final oleh peserta grup dance.

Babak Audisi
Tanggal : Sabtu - Minggu, 28-29 April 2012
Waktu : 08.00 s.d selesai
Lokasi : (diumumkan pada saat Technical Meeting)


Babak Grand Final
Tanggal : Minggu, 26 Mei 2012
Waktu : 13.00 s.d selesai
Lokasi : Student Centre, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.


SYARAT DAN KETENTUAN PENDAFTARAN

  1. STAN ART FESTIVAL // Dance Competition ini terbuka untuk pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia ataupun dapat juga diunduh di stanartfestival.blogspot.com dan stanartfest.tumblr.com dengan melampirkan (1.) Kartu Tanda Penduduk (bila ada), dan (2.) Kartu Tanda Pelajar atau Kartu Tanda Mahasiswa pada saat submit formulir lomba kepada panitia lewat email stanartfestival@gmail.com.
  3. Pendaftaran ditutup Sabtu, 14 April 2012 pukul 00.00 WIB.
  4. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.150.000,00 via:

           Rekening STAN ART FESTIVAL: BANK MANDIRI 
           a.n. Rachmat Prasetyo Utomo
           136-00-0753095-6



NB:  Peserta yang telah mendaftar namun mengundurkan diri karena sesuatu hal, maka uang pendaftaran tidak akan dikembalikan sepenuhnya.


HADIAH LOMBA
Pemenang dari STAN ART FESTIVAL// Dance Competition ini akan memperoleh hadiah, antara lain:

           Juara 1 : IDR 1.500.000,- + Trophy
           Juara 2 : IDR 1.250.000,- + Trophy
           Juara 3 : IDR 1.000.000,- + Trophy


So, what are you waiting for? Be the part of STAN ART FESTIVAL and FREE YOUR SOUL! 

UPDATE: BAND COMPETITION!

Update terbaru untuk Pre-event STAN ART FESTIVAL // Band Competition. 


DESKRIPSI UMUM
STAN ART FESTIVAL // Band Competition merupakan ajang kompetisi pengembangan bakat, kreativitas dan minat anak muda dalam bidang musik kolaborasi dengan menjunjung tinggi bahasa dan seni.


KEPESERTAAN
  1. Perlombaan ini diikuti oleh pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Tidak ada batasan jumlah peserta didalam satu grup.
  3. Grup tidak harus berasal dari satu sekolah/universitas yang sama.
  4. Satu peserta individu diperbolehkan bergabung dalam (maksimal) 3 grup yang berbeda (double player).
  5. Didalam satu grup hanya diperbolehkan (maksimal) 3 double player.
KRITERIA TEKNIS
Babak Audisi
  1. Tahap audisi: Sabtu dan Minggu, 21 dan 22 April 2012.
  2. Tempat audisi akan diumumkan pada saat Technical Meeting, Minggu, 8 April 2012.
  3. Setiap peserta membawakan 2 (dua) lagu dengan kriteria : 
          (1.) Satu buah aransemen lagu era 80-an (Berbahasa Indonesia atau Inggris/ Asing) dan, 
          (2.) Satu buah lagu bebas (Berbahasa Indonesia atau Inggris/ Asing)

Babak Grand Final : Sabtu, 26 Mei 2012
  1. Lagu tidak melanggar norma susila, kesopanan, SARA, tidak bersifat offensive.
  2. NO PUNK, HARDCORE, METAL, UNDEGROUND, dsb.
PENILAIAN
Unsur penilaian Audisi Band terdiri dari :
  • Performance / Skill.
  • Aransemen dan Kreatifitas.
  • Ketepatan Waktu.
  • Musikalitas dan Harmonisasi.
  • Aksi Panggung/Penguasaan Panggung. 
Penilaian murni dari juri yang ditunjuk oleh panitia juga diawasi panitia dan tidak ada campur tangan pihak lain.


PERALATAN
  1. Peralatan lomba berasal dari panitia dan peserta.
  2. Peserta boleh dan bebas membawa peralatan sendiri.
  3. Panitia hanya menyediakan 2 Mic, 1 set Perkusi (drum), 1 Bass Guitar, 1 Guitar Melodi, 1 Guitar Rhythm (tanpa effect) dan 1 Keyboard.
  4. Selain peralatan yang disediakan panitia diatas, alat bantu pementasan lain disediakan peserta.
  5. Apabila terjadi kerusakan (ringan maupun berat) pada alat band yang telah disediakan panitia setelah penampilan grup band tertentu, yang terjadi secara sengaja/tidak sengaja adalah menjadi tanggung jawab grup atau peserta tersebut.
TEKNIS LOMBA
  1. Peserta tampil berdasarkan nomor urut yang telah diperoleh saat Technical Meeting.
  2. Panitia akan memberikan daftar urutan tampil peserta dengan asas pengaturan waktu efektif (timer).
  3. Peserta yang telah dipanggil namun belum ada, maka kesempatan tampil diberikan kepada kelompok urutan berikutnya.
  4. Apabila pada pemanggilan yang kedua peserta belum ada, maka giliran tampil akan diakhirkan dan peserta dianggap gugur.
  5. Penampilan pakaian saat lomba menunjukkan tatakrama seorang warga negara Indonesia secara umum, sopan, rapi, tidak beranting atau bertindik, tidak di cat dan tidak menggunakan aksesoris yang berlebihan.
  6. Peserta tidak dalam keadaaan mabuk, merokok ataupun memakai narkoba.
  7. Peserta yang membuat kericuhan saat pelaksanaan lomba dan tidak mematuhi ketentuan tersebut di atas, akan didiskualifikasi.
TEKNIS WAKTU
  1. Persiapan, check sound dan durasi setiap penampilan, diberikan waktu maksimal 15 menit (timer).
  2. Pengurangan nilai dari juri akan berlaku bagi peserta yang melanggar aturan waktu sebagaimana disebutkan diatas.
WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN LOMBA
Kegiatan ini dalam pelaksanaannya diatur, sebagai berikut :


Technical Meeting untuk Audisi


Tanggal : Minggu, 15 April 2012
Waktu : 10.00 s.d. selesai
Lokasi : Gedung I, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.


Babak Audisi
Tanggal : Sabtu - Minggu, 21 – 22 April 2012
Waktu : 08.00 s.d selesai
Lokasi : (diumumkan saat Technical Meeting)


Grand Final
Tanggal : Minggu, 26 Mei 2012
Waktu : 13.00 s.d selesai
Lokasi : Student Centre, Kampus STAN, Bintaro Sektor 5A, Tangerang Selatan.


SYARAT DAN KETENTUAN PENDAFTARAN
  1. Audisi Band terbuka untuk pelajar sekolah menengah, mahasiswa dan umum.
  2. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia ataupun dapat juga diunduh di stanartfestival.blogspot.com dan stanartfest.tumblr.com  dengan melampirkan (1.) Kartu Tanda Penduduk dan (2.) Kartu Tanda Pelajar atau Kartu Tanda Mahasiswa saat submit formulir kepada panitia lewat email: stanartfestival@gmail.com.
  3. Pendaftaran ditutup Sabtu, 14 April 2012 pukul 00.00 WIB.
  4. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.150.000,00 via:
          Rekening STAN ART FESTIVAL: BANK MANDIRI
          a.n. Rachmat Prasetyo Utomo
          136-00-0753095-6


NB: Peserta yang telah mendaftar namun mengundurkan diri karena sesuatu hal, uang pendaftaran tidak akan dikembalikan sepenuhnya.


HADIAH LOMBA
Pemenang dari STAN ART FESTIVAL// Band Competition ini akan memperoleh hadiah, antara lain:


           Juara 1 : IDR 2.000.000,- + Trophy
           Juara 2 : IDR 1.500.000,- + Trophy
           Juara 3 : IDR 1.000.000,- + Trophy 


So, what are you waiting for? Be the part of STAN ART FESTIVAL and FREE YOUR SOUL!

BRACE YOUR TEETH, STAN ART FESTIVAL IS COMING!



PS: Ralat pada poster Mural Art Competition dan Photography Contest sebelumnya yang telah tersebar via social media pada beberapa Media Partner, kontraprestasi yang diberikan pada masing-masing pemenang lomba, antara lain: Pada Mural Art Competition, Juara 1 mendapatkan IDR 700.000 + Trophy, Juara 2 mendapatkan IDR 500.000 + Trophy, Juara 3 mendapatkan IDR 300.000 + Trophy. Sedangkan pada Photography Contest, Juara 1 mendapatkan IDR 500.000 + Trophy, Juara 2 mendapatkan IDR 300.000, Juara 3 mendapatkan IDR 200.000. Kami selaku panitia STAN ART FESTIVAL memohon maaf atas ketidaknyamanan ini.